PeristiwaReligi

4 Penyebab Wudhu Batal yang Harus Diketahui Setiap Muslim

112
×

4 Penyebab Wudhu Batal yang Harus Diketahui Setiap Muslim

Share this article
4 Penyebab Wudhu Batal yang Harus Diketahui Setiap Muslim, foto:(kemenag)

Seketika.com, Jakarta – Wudhu adalah aktivitas penting dalam Islam yang dilakukan untuk menyucikan diri dari hadats kecil sebelum melaksanakan ibadah, seperti shalat dan tawaf. Namun, wudhu dapat batal akibat beberapa hal. Berikut adalah 4 hal yang dapat membatalkan wudhu, berdasarkan penjelasan Syekh Salim bin Sumair Al-Hadlrami dalam kitab Safinatun Naja.

1. Keluar Sesuatu dari Qubul dan Dubur

Salah satu hal yang dapat membatalkan wudhu adalah keluarnya sesuatu dari qubul (kelamin) dan dubur (anus).

Ini termasuk air kencing, kotoran, dan angin, baik yang suci maupun najis. Penting untuk dicatat bahwa keluarnya sperma tidak membatalkan wudhu, tetapi mengharuskan seseorang untuk mandi junub.

2. Hilang Akal

Wudhu juga batal jika seseorang kehilangan akal atau kesadaran. Ini bisa disebabkan oleh tidur, pingsan, mabuk, atau gangguan mental lainnya.

Namun, tidur dalam posisi duduk yang tidak memungkinkan keluarnya angin tidak membatalkan wudhu.

3. Bersentuhan Kulit

Bersentuhan kulit antara laki-laki dan perempuan yang bukan mahram dan sudah baligh dapat membatalkan wudhu. Namun, sentuhan antar sesama jenis (laki-laki dengan laki-laki atau perempuan dengan perempuan) tidak membatalkan wudhu.