Scroll untuk baca Berita
Call Us banner 325x300
KesehatanPeristiwa

6 Pilar Kesehatan Dalam Rakerkesda Provinsi Banten 2024

126
×

6 Pilar Kesehatan Dalam Rakerkesda Provinsi Banten 2024

Share this article

Salah satu narasumber dalam diskusi tersebut adalah Kepala Dinkes Kabupaten Tangerang, H. Achmad Muchlis.

Dalam diskusi mengenai enam pilar, Muchlis menyoroti pentingnya inovasi dalam pelayanan kesehatan primer dengan memperkenalkan telemedicine untuk meningkatkan akses masyarakat di daerah terpencil.

“Kami akan terus mengembangkan telemedicine ke depannya untuk memperkuat sistem rujukan layanan kesehatan, tanpa mengorbankan kualitas layanan tersebut,” tambahnya.

Acara ini ditutup dengan kesepakatan bersama antara delapan kepala Dinkes kabupaten/kota dan Dinkes Provinsi Banten untuk menjalankan program-program yang telah disepakati dalam diskusi enam pilar kesehatan.

Komitmen ini diharapkan dapat mempercepat pencapaian target kesehatan di Provinsi Banten serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Jumlah peserta yang menghadiri Rakerkesda Provinsi Banten tahun 2024 terdiri dari tenaga kesehatan dan pemegang kebijakan terkait kesehatan di Provinsi Banten, dengan jumlah mencapai 1.700 orang. Jumlah ini mencakup instansi vertikal dan delapan kabupaten/kota di Banten.