Seketika.com, Sport – Cristiano Ronaldo baru-baru ini melontarkan kritik tajam terhadap manajer Manchester United, Erik ten Hag. Dalam pandangan Ronaldo, MU harus melakukan “revolusi total” untuk kembali bersaing di level tertinggi sepak bola.
Ten Hag kini berada di bawah sorotan setelah Manchester United hanya mampu finis di posisi kedelapan musim lalu posisi terburuk mereka sepanjang sejarah Liga Primer.
Situasi semakin memprihatinkan dengan dua kekalahan dalam tiga laga pertama di musim ini.
Ronaldo, yang pernah memperkuat MU dalam dua periode berbeda sebelum pindah ke klub Arab Saudi, Al-Nassr, mempertanyakan mentalitas Ten Hag.
Dalam podcast “Rio Ferdinand Presents,” Ronaldo mengungkapkan kekhawatirannya.
“Pelatih mengatakan mereka tidak bisa bersaing untuk memenangkan Liga (Premier) dan Liga Champions,” ujar Ronaldo, yang komentarnya akan tayang pada hari Kamis.