Scroll untuk baca Berita
Call Us banner 325x300
Hukum dan KriminalPemerintahanPeristiwa

Kinerja Polantas Saat Mudik 2025 Dapat Apresiasi Tinggi dari Pemudik

76
×

Kinerja Polantas Saat Mudik 2025 Dapat Apresiasi Tinggi dari Pemudik

Share this article
Kinerja Polantas Saat Mudik 2025 Dapat Apresiasi Tinggi dari Pemudik, foto:(mediahubpolri)

Seketika.com, Jakarta – Kinerja Polisi Lalu Lintas (Polantas) selama masa pengamanan mudik Idulfitri 1446 H mendapatkan apresiasi tinggi dari masyarakat. Berdasarkan survei yang dilakukan oleh KedaiKopi terhadap 1.062 responden, mayoritas pemudik merasa puas dengan kinerja aparat kepolisian dalam menjaga kelancaran dan keamanan arus mudik tahun 2025.

Direktur Riset dan Komunikasi KedaiKopi, Ibnu Dwi Cahyo, mengungkapkan bahwa tingkat kepuasan masyarakat terhadap kinerja polantas saat mudik mencapai angka yang signifikan.

“Sekitar 86%-87% pemudik juga puas dengan kinerja Polantas dalam menjaga kelancaran dan keamanan mudik,” ujarnya dalam konferensi pers, Senin (14/4/2025).

Dalam survei tersebut, 86,3% masyarakat menyatakan arus mudik berjalan lancar, sementara 87,9% menyatakan puas atas upaya pengamanan yang dilakukan oleh Polantas.

Hasil survei juga menunjukkan adanya peningkatan tingkat kepuasan terhadap Polantas dibandingkan dengan tahun sebelumnya.