BeritaInternasional

Mengejutkan! Kim Jong Un Umumkan Tutup Pintu Rekonsiliasi dengan Korsel

386
×

Mengejutkan! Kim Jong Un Umumkan Tutup Pintu Rekonsiliasi dengan Korsel

Share this article

“Pemimpin Korea Utara juga memutuskan untuk merobohkan monumen reunifikasi Korea di Pyongyang dan menutup jalur kereta api yang menghubungkan kedua negara”

Seketika.com, Jakarta – Pemimpin Tertinggi Korea Utara, Kim Jong Un, membuat pernyataan mengejutkan dengan mengumumkan bahwa negaranya tidak lagi akan mengejar rekonsiliasi dengan Korea Selatan.

Keputusan ini diambil dalam pertemuan parlemen negara pada Senin (15/1), di mana Kim Jong Un menyatakan bahwa unifikasi dengan Korea Selatan tidak lagi memungkinkan.

“Ini adalah kesimpulan akhir yang diambil dari sejarah pahit hubungan antar-Korea bahwa kita tidak bisa menempuh jalan pemulihan nasional dan reunifikasi bersama-sama,” kata Kim Jong Un, seperti dikutip Associated Press.

Langkah drastis yang diambil Kim Jong Un termasuk penutupan sejumlah lembaga pemerintah yang sebelumnya bertanggung jawab atas hubungan antara dua negara tersebut.

Dia bahkan memerintahkan pencopotan simbol-simbol yang menggambarkan upaya rekonsiliasi antara kedua Korea.

Menurut laporan dari kantor berita Korut, KCNA, Kim Jong Un menyalahkan Korea Selatan atas kegagalan upaya reunifikasi selama berpuluh tahun, menyebutnya hancur begitu saja.

Kim Jong Un bahkan tidak ragu untuk menyatakan bahwa jika terjadi perang di Semenanjung Korea, ia bersedia “merebut kembali dan menduduki” Korea Selatan.

Leave a Reply