“WHO memprediksi peningkatan drastis, dengan perkiraan 35 juta penderita kanker pada tahun 2050”
Seketika.com, Jakarta – Kanker menjadi salah satu penyakit yang menakutkan, menyebabkan banyak kematian di seluruh dunia.
Dengan populasi Indonesia yang mendekati 280 juta jiwa, Wakil Menteri Kesehatan Dante Saksono Harbuwono mencatat peningkatan signifikan, dengan 1.000 kasus kanker baru setiap hari dilansir detik.
Pada dasarnya, kanker sulit dideteksi pada awalnya karena seringkali tidak menunjukkan gejala khas.
Hal ini menyebabkan sebagian besar kasus ditemukan pada stadium lanjut, mengurangi peluang kesembuhan.
Menurut penelitian Kelompok Staf Medik/Instalasi Pelayanan Terpadu Onkologi Radiasi RSCM, rendahnya pengetahuan masyarakat tentang program gerakan hidup sehat (GERMAS) serta minimnya tes kanker menjadi faktor utama tingginya proporsi kasus kanker yang ditemukan pada stadium lanjut.
Dalam skala global, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) memprediksi peningkatan drastis, dengan perkiraan 35 juta penderita kanker pada tahun 2050.