Scroll untuk baca Berita
Call Us banner 325x300
KesehatanPolitik

BURT DPR RI Kunjungi Fasilitas dan Pelayanan Rumah Sakit Columbia Asia

230
×

BURT DPR RI Kunjungi Fasilitas dan Pelayanan Rumah Sakit Columbia Asia

Share this article

“BURT ingin memastikan komitmen pemerintah dan lembaga terkait dalam memberikan pelayanan kesehatan yang baik dan terjangkau bagi seluruh rakyat Indonesia”

Seketika.com, Medan – Nasril Bahar, Wakil Ketua Badan Urusan Rumah Tangga (BURT) DPR RI, memimpin kunjungan kerja ke Rumah Sakit Columbia Asia, Medan. Kunjungan ini bertujuan untuk mengevaluasi fasilitas yang disediakan rumah sakit tersebut terhadap program PT Asuransi Jasa Indonesia (Jasindo), sebagai bagian dari program kesehatan Jaminan Pemeliharaan Kesehatan (Jamkestama) yang didorong oleh DPR RI.

Dalam kunjungan tersebut, Nasril menyatakan bahwa tujuan utama adalah menilai sejauh mana fasilitas dan sistem pelayanan Rumah Sakit Columbia Asia Medan sesuai dengan kesepakatan awal antara DPR RI, PT Jasindo, dan rumah sakit terkait.

“Kami ingin mengetahui, sejauh mana fasilitas, kami ingin tahu sejauh mana sistem pelayanan terhadap yang diberikan oleh Rumah Sakit Columbia Asia tersebut,” kata Nasril Bahar setelah memimpin Kunjungan Kerja BURT DPR RI di Kota Medan, Provinsi Sumatera Utara, pada Senin (11/3/2024).

Aspek yang dievaluasi meliputi pelayanan Front Office, fasilitas, tim medis, dan kamar inap yang difasilitasi oleh Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) untuk pejabat negara.

Nasril menjelaskan bahwa berdasarkan hasil peninjauan, fasilitas dan peralatan di rumah sakit tersebut dinilai memadai, modern, dan pelayanannya baik.