Scroll untuk baca Berita
Call Us banner 325x300
OlahragaPemerintahanPeristiwa

Daftar 17 Stadion Yang Telah Direnovasi Sesuai Standar FIFA, Diresmikan Presiden Prabowo

65
×

Daftar 17 Stadion Yang Telah Direnovasi Sesuai Standar FIFA, Diresmikan Presiden Prabowo

Share this article
Daftar 17 Stadion Yang Telah Direnovasi Sesuai Standar FIFA, Diresmikan Presiden Prabowo, foto:(pssi)

Dalam kesempatan tersebut, Erick menyatakan bahwa peresmian ini bukan hanya sekadar peresmian fasilitas olahraga, tetapi juga sebagai bagian dari upaya membangun karakter bangsa melalui sepak bola.

Renovasi dan pembangunan stadion ini menjadi simbol komitmen pemerintah dalam mendukung kemajuan sepak bola Indonesia, dengan fokus pada pembangunan ekosistem sepak bola yang baik dan sesuai dengan standar internasional.

Dukungan ini diharapkan menjadi modal kuat bagi Tim Nasional (Timnas) Indonesia untuk terus maju dalam mewujudkan mimpi menembus Piala Dunia.

Erick juga menekankan pentingnya membangun sepak bola dari akar rumput, dengan membangun klub-klub amatir di seluruh daerah di Indonesia.

Erick menambahkan bahwa ke-17 stadion yang direnovasi dan dibangun tersebut telah diperiksa langsung oleh Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono, sebelum diresmikan.

Proses renovasi meliputi peremajaan fasilitas, seperti peningkatan kualitas lampu penerangan dan rumput lapangan yang memenuhi standar FIFA.