Scroll untuk baca Berita
Call Us banner 325x300
BolaHukum dan Kriminal

Dani Alves Bebas dari Penjara Setelah Bayar Uang Jaminan

323
×

Dani Alves Bebas dari Penjara Setelah Bayar Uang Jaminan

Share this article
Dani Alves (AFP/Douglas Magno)

“Meskipun telah dibebaskan, kontroversi seputar kasus ini mungkin masih akan berlanjut”

Seketika.com, Jakarta –  Dani Alves, nama yang selama ini dikenal sebagai salah satu bek legendaris Barcelona dan Timnas Brazil, baru-baru ini menjadi sorotan publik karena kasus hukum yang melibatkan dirinya. Pada Senin, 25 Maret 2024, Alves akhirnya dibebaskan dari penjara setelah membayar jaminan sebesar 1 juta Euro (sekitar Rp17 miliar) di Barcelona, Spanyol.

Kasus yang menimpa Alves bermula dari insiden yang terjadi pada 31 Desember 2022 di sebuah klub malam di Barcelona. Pada Februari lalu, Alves divonis 4,5 tahun penjara atas tuduhan pemerkosaan terhadap seorang wanita. Pemilik gelar eks pemain Sevilla medio 2002 hingga 2008 ini telah menghabiskan 14 bulan di balik jeruji besi sebelum akhirnya dibebaskan dengan jaminan.

Pengacara korban Alves, Ester Gracia, menyatakan ketidakpuasannya terhadap keputusan pengadilan. Dia mengungkapkan kekecewaannya atas keputusan tersebut, merasa bahwa keadilan tidak ditegakkan dengan benar. “Ini merupakan sebuah skandal jika mereka membiarkan dia bebas,” kata Gracia dalam wawancaranya dengan Metro UK.

Gracia menyoroti ketidakadilan dalam penegakan hukum, menganggap bahwa kasus ini menunjukkan keistimewaan yang diberikan kepada individu dengan kekayaan. Dia juga meragukan klaim bahwa Alves saat ini memiliki keterbatasan keuangan, memperkirakan bahwa Alves tidak akan kesulitan mendapatkan uang sebanyak yang dia butuhkan.