Dalam rangkaian acara tersebut, Corporate Secretary BNI, Okki Rushartomo, mengungkapkan bahwa Tahun Baru Imlek 2576 merupakan tahun Shio Ular Kayu.
Ular melambangkan perubahan dan kebijaksanaan, sementara elemen kayu mewakili kreativitas, pertumbuhan, dan peluang baru.
Sejalan dengan filosofi ini, BNI berkomitmen untuk terus mendampingi nasabah dalam mengembangkan bisnis dan meraih kesuksesan jangka panjang.
Dengan tema “Embrace Change for Boundless Prosperity”, rangkaian acara Customer Gathering Imlek BNI 2025 mencerminkan ketangkasan dan strategi dalam menghadapi tantangan global serta dinamika ekonomi yang terus berkembang.
BNI optimistis bahwa inovasi berkelanjutan dan layanan unggul akan mendorong pertumbuhannya ke depan.
Okki Rushartomo menambahkan, “Kami berharap rangkaian acara ini dapat mempererat kerja sama dan meningkatkan layanan BNI kepada nasabah, sekaligus membawa kebahagiaan, keberuntungan, dan kesuksesan bagi kita semua.”
(bni/infopublik)