Scroll untuk baca Berita
Call Us banner 325x300
MotoGPOtomotif

Joan Mir Teken Kontrak Baru dengan Honda hingga MotoGP 2026

152
×

Joan Mir Teken Kontrak Baru dengan Honda hingga MotoGP 2026

Share this article
Aksi pembalap Honda Joan Mir di MotoGP Jerman 2024 (Foto: HRC/ist)

Seketika.com, MotoGP – Joan Mir resmi memperpanjang kontraknya bersama Honda Racing Corporation (HRC) pada Jumat (26/7/2024). Pembalap asal Spanyol itu akan tetap bersama Honda selama dua tahun mendatang atau hingga MotoGP 2026. Kabar ini diumumkan melalui akun Instagram resmi MotoGP yang menyatakan, “BREAKING: Joan Mir akan melanjutkan kerja sama bersama Honda Racing Corporation hingga 2026.”

Meski kesulitan untuk bersaing di jalur perebutan gelar MotoGP, Joan Mir mengaku sangat senang bisa terus bersama Honda. Pembalap yang menjadi juara dunia MotoGP pada tahun 2020 ini yakin bahwa ia bisa membantu Honda untuk terus berkembang dengan perpanjangan kontrak ini.

“Saya sangat senang bisa bersaing dengan Honda dan HRC selama dua tahun ke depan. Itu adalah tujuan saya untuk melanjutkan kemitraan ini dan kali ini saya mampu mencapainya,” kata Mir dalam keterangan resmi HRC.

“Saya dan HRC telah bermitra sejak 2023. Saya yakin dengan saya yang terus memberikan timbal balik kepada HRC, saya dapat berkontribusi untuk meningkatkan performa RC213V. Saya tahu apa yang perlu saya lakukan dan saya tahu apa yang bisa dicapai Honda. Kami akan terus bekerja keras untuk masa depan di sisa musim ini,” tambahnya.

Presiden HRC, Koji Watanabe, mengaku sangat menghargai Mir yang mau bertahan di tengah situasi sulit. Watanabe berjanji akan melakukan yang terbaik untuk kembali meningkatkan performa Honda di MotoGP.

“Bahkan dalam keadaan seperti ini, Mir tetap mempercayai tim. Kami sangat berterima kasih atas sikapnya yang pantang menyerah dan berjuang setiap saat,” kata Watanabe dikutip dari laman resmi HRC.