Scroll untuk baca Berita
Call Us banner 325x300
PemerintahanPeristiwa

Lomba Inovasi Teknologi Tepat Guna Tangsel 2024, Benyamin: Meningkatkan Kreativitas dan Daya Saing Usaha

358
×

Lomba Inovasi Teknologi Tepat Guna Tangsel 2024, Benyamin: Meningkatkan Kreativitas dan Daya Saing Usaha

Share this article

“Lomba ini akan menjadi batu loncatan bagi pesertanya untuk menjadi generasi yang gemar berinovasi.”

Seketika.com, Tangerang Selatan – Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) kembali menggelar Lomba Inovasi Teknologi Tepat Guna ke-XII Tingkat Kota pada tahun 2024. Lomba ini secara resmi dibuka oleh Wali Kota Tangsel, Benyamin Davnie, di Plaza Puspemkot Tangsel pada Kamis (25/04/2024).

Dalam sambutannya, Walikota Tangsel, Benyamin Davnie, mengajak masyarakat untuk meningkatkan kreativitas guna mengoptimalkan potensi usaha yang ada.

Mengingat semakin meningkatnya persaingan usaha yang membutuhkan sentuhan kreativitas, hal ini menjadi penting.

Menurut Benyamin Davnie, ide kreatif didorong oleh pesatnya perkembangan teknologi. Kemajuan informasi yang beragam mendorong munculnya ide-ide cemerlang.

“Teknologi memiliki potensi besar untuk memecahkan masalah, terutama jika dimanfaatkan secara optimal. Saat ini, peluang usaha dengan pemanfaatan teknologi sangat luas. Sumber dayanya tersedia dan mudah dipelajari,” ungkapnya.

Benyamin Davnie menyatakan bahwa Lomba Inovasi Teknologi Tepat Guna ini mencerminkan visi misi Pemerintah Kota Tangsel, yaitu unggul, efektif, dan efisien.

Visi tersebut mencerminkan upaya pemerintah dalam melakukan transformasi dan kebijakan pro-tekhnologi.