“Badai cedera yang mendera Manchester United sepanjang musim membuat timnya harus melakukan penyesuaian besar”
Seketika.com, Jakarta – Erik ten Hag, manajer Manchester United, dengan bangga mengumumkan bahwa timnya berhasil mengatasi badai cedera setelah meraih kemenangan 4-3 atas Liverpool dalam pertandingan perempat final Piala FA 2023/2024 pada Minggu malam WIB.
Meskipun tengah dilanda badai cedera, Manchester United berhasil melaju ke semifinal Piala FA dan akan menghadapi tim divisi Championship, Coventry City.
Cedera terbaru dialami oleh Casemiro, yang harus absen dalam pertandingan tersebut. Erik Ten Hag mengungkapkan bahwa Jonny Evans sebenarnya sudah disiapkan untuk bermain sebagai starter, namun ia juga terpaksa absen karena cedera. Akibatnya, Aaron Wan-Bissaka dipilih sebagai pengganti.
Aaron Wan-Bissaka sendiri terakhir kali bermain pada pertandingan melawan Tottenham di pertengahan Januari dan tampil luar biasa sebelum digantikan di babak kedua.
Ten Hag menyatakan bahwa badai cedera yang mendera Manchester United sepanjang musim 2023/2024 membuat timnya harus melakukan penyesuaian besar.
“Dalam situasi seperti ini, kami harus menyesuaikan diri dengan membawa pemain yang tidak berlatih atau bermain selama empat atau lima pekan, yang hanya menjalani satu atau dua sesi latihan bersama tim,” kata Ten Hag dalam konferensi pers.