“Diharapkan langkah ini akan menginspirasi fasilitas layanan kesehatan lainnya di Jawa Barat, khususnya di Kota Bogor dan sekitarnya,”
Seketika.com, Bogor – Mayapada Hospital Bogor mengadakan acara Grand Relaunching pada Kamis (7/3/2024), di lokasi Mayapada Hospital Bogor, yang terletak di Jalan Pajajaran Indah V, Kota Bogor. Acara ini diresmikan secara langsung oleh Wali Kota Bogor, Bima Arya, yang didampingi oleh Chairman & Group CEO Mayapada Healthcare Group, Jonathan Tahir.
Menurut Jonathan Tahir, Chairman & Group CEO Mayapada Healthcare Group, Mayapada Hospital Bogor telah melakukan transformasi menyeluruh terhadap fasilitas dan sistem layanan yang dimilikinya.
Transformasi ini bertujuan untuk meningkatkan keselamatan, kepuasan, dan hasil perawatan terbaik untuk pasien. Salah satu langkah yang diambil adalah penambahan dokter spesialis dan subspesialis.
Selain itu, Mayapada Hospital Bogor juga melakukan ekspansi gedung perawatan, renovasi menyeluruh, dan perluasan ruang untuk berbagai layanan rawat jalan dan rawat inap, termasuk IGD. Alat medis dengan teknologi terkini juga diperbarui untuk menangani berbagai kasus kompleks.
Adapun tata ruang pemeriksaan Medical Check Up juga telah diintegrasikan agar terhubung dengan semua poli spesialis.
Jonathan juga menyebutkan bahwa Mayapada Hospital Bogor telah berintegrasi dengan platform aplikasi Satu Sehat milik Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI.