PendidikanPeristiwaTeknologi

Pemkot Tangsel Sosialisasikan Pengelolaan Domain untuk Pendidikan Digital Lebih Baik

57
×

Pemkot Tangsel Sosialisasikan Pengelolaan Domain untuk Pendidikan Digital Lebih Baik

Share this article
Pemkot Tangsel Sosialisasikan Pengelolaan Domain untuk Pendidikan Digital Lebih Baik, foto:(tangerangselatankota)

Seketika.com, Tangerang Selatan – Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) menggelar sosialisasi tentang pengelolaan nama domain untuk mendukung akses pendidikan digital yang lebih baik. Kegiatan ini berlangsung di Aula Blandongan, pada Rabu, 13 November 2024, dan dihadiri oleh berbagai perwakilan sekolah di wilayah Kota Tangsel.

Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Tangsel, Tabrani, menyampaikan bahwa saat ini seluruh aspek kehidupan, termasuk sektor pendidikan, telah bertransformasi ke dalam ranah digital.

Digitalisasi pendidikan menjadi kebutuhan yang mendesak agar masyarakat dapat mengikuti perkembangan zaman dan teknologi.

“Melalui sosialisasi ini, kami berharap dapat memberikan pemahaman kepada pihak sekolah mengenai digitalisasi sistem pengajaran agar pembelajaran lebih efisien dan sesuai dengan tuntutan zaman,” ujar Tabrani.

Tabrani juga menambahkan bahwa kegiatan ini menghadirkan narasumber ahli di bidang teknologi yang dapat memberikan pengetahuan praktis dalam pengelolaan sistem pendidikan berbasis digital.

Salah satu output yang dihasilkan adalah pengembangan inovasi pendidikan sederhana, seperti pembuatan coding yang mudah dipahami dan diterapkan.