Meski begitu, Disperindag mengakui masih banyak pedagang yang enggan pindah ke lokasi baru meskipun tersedia kios kosong Pasar Ciputat.
Saat ini, bangunan dua lantai tersebut masih mampu menampung 40 pedagang di lantai bawah dan sekitar 130 pedagang di lantai atas.
Gedung pasar ini juga dilengkapi fasilitas parkir yang luas, sehingga diharapkan dapat meningkatkan kenyamanan berbelanja bagi pengunjung serta mengurangi kemacetan di sekitar pasar.
Kepala Satpol PP Kota Tangerang Selatan, Oki Rudianto, menjelaskan bahwa proses penertiban PKL Tangerang Selatan berlangsung kondusif.
Sebanyak 120 personel Satpol PP diturunkan dan didukung oleh sekitar 250 personel gabungan dari OPD, kecamatan, TNI, dan Polri.