Scroll untuk baca Berita
Call Us banner 325x300
BisnisPemerintahanPeristiwa

Presiden Prabowo Tegaskan Komitmen Pangkas Birokrasi untuk Kemajuan Pertanian Indonesia

68
×

Presiden Prabowo Tegaskan Komitmen Pangkas Birokrasi untuk Kemajuan Pertanian Indonesia

Share this article
Presiden Prabowo Tegaskan Komitmen Pangkas Birokrasi untuk Kemajuan Pertanian Indonesia, foto:(BPMI Setpres)

“Saya akan menghemat anggaran terus-menerus. Saya akan berusaha sekeras tenaga agar setiap anggaran, setiap uang rakyat, uang negara harus dirasakan manfaatnya oleh seluruh rakyat Indonesia, terutama rakyat yang paling membutuhkan,” ujar Presiden Prabowo.

Selain itu, Presiden Prabowo memberikan perhatian khusus terhadap praktik korupsi yang menghambat pelayanan publik dan distribusi bantuan pemerintah.

Presiden menegaskan bahwa pemerintah pusat hingga desa tidak boleh ada lagi praktik korupsi.

Era teknologi memungkinkan masyarakat untuk melaporkan tindak pidana secara langsung. Jika ada korupsi, rekam dan laporkan segera.

Presiden Prabowo juga mengajak seluruh kepala daerah dan jajaran pemerintah untuk bekerja sepenuh hati dalam melayani rakyat.

“Berjuanglah untuk rakyat. Tidak ada kebahagiaan lebih tinggi dari cinta rakyat kepada pemimpin,” pungkas Presiden.