Seketika.com, Tangerang – Selama libur Lebaran, masyarakat Kota Tangerang sering kali menikmati hidangan khas seperti ketupat, opor, dan rendang. Namun, setelah beberapa hari, banyak yang mulai merasa bosan dengan menu tersebut. Untuk Anda yang sedang mencari alternatif kuliner enak di Kota Tangerang, berikut adalah beberapa rekomendasi yang wajib dicoba.
1. Sate H. Wahab
Sate H. Wahab adalah warung sate kambing legendaris yang sudah beroperasi sejak tahun 70-an. Keunikan Sate H. Wahab terletak pada cara penyajiannya yang berbeda.
Daging kambing tidak disajikan dengan tusuk sate, melainkan dipotong-potong dan dibumbui sebelum disajikan di piring.
Sate H. Wahab terletak di Jl. Imam Bonjol No.79 dan buka mulai pukul 14.00 WIB. Harga per porsi mulai dari Rp 40 ribu. Ini adalah pilihan yang tepat bagi penggemar kuliner kambing.
2. Soto Marjuk
Soto Marjuk adalah salah satu kuliner legendaris yang sudah ada sejak 1970-an. Soto ini berisi kikil sapi, bihun, ketupat, kacang, dan rempeyek yang disiram dengan kuah segar dan gurih.