Seketika.com, Jakarta – Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati akhirnya memberikan klarifikasi terkait isu pengunduran dirinya. Dalam keterangan pers yang diadakan di Kantor Pusat Direktorat Jenderal Pajak pada Selasa (18/3/2025), Sri Mulyani menegaskan bahwa dirinya tidak akan mundur dari jabatannya.
“Saya tegaskan, saya ada di sini. Berdiri, dan tidak mundur,” ujar Sri Mulyani dengan tegas.
Sri Mulyani menjelaskan bahwa dirinya bersama tim Kementerian Keuangan terus berkomitmen untuk menjaga keuangan negara dan mengelola Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) secara optimal.
“Keuangan negara adalah instrumen yang sangat penting bagi pencapaian tujuan pembangunan yang telah disampaikan oleh Presiden Prabowo,” katanya.
Selain itu, Sri Mulyani juga menekankan pentingnya menjaga kepercayaan masyarakat. Hal ini menjadi salah satu tugas utama Kementerian Keuangan.