Scroll untuk baca Berita
Call Us banner 325x300
BisnisPeristiwa

Telkomsel Raih Global Telecom Awards 2024 Berkat Inovasi Digital MyTelkomsel

80
×

Telkomsel Raih Global Telecom Awards 2024 Berkat Inovasi Digital MyTelkomsel

Share this article
Telkomsel Raih Global Telecom Awards 2024 Berkat Inovasi Digital MyTelkomsel, foto:(telkomsel)

Seketika.com, Jakarta – Telkomsel berhasil meraih penghargaan bergengsi Global Telecom (Glotel) Awards 2024 dalam kategori Delighting the Customer berkat inovasi proyek Digital Hyper Ecosystem yang telah mentransformasi aplikasi MyTelkomsel dari platform utilitas dasar menjadi ekosistem gaya hidup digital yang komprehensif.

Menurut Derrick Heng, Direktur Marketing Telkomsel, “Bagi kami, pelanggan adalah prioritas utama. Melalui pengembangan ekosistem digital yang terus berkembang di MyTelkomsel, kami bertujuan untuk mempermudah kebutuhan sehari-hari pelanggan sekaligus memberikan pengalaman digital yang lebih menyenangkan dan relevan.” Hal ini disampaikan dalam keterangannya di Jakarta pada Kamis (12/12/2024).

Penghargaan Glotel Awards 2024 semakin memperkuat komitmen Telkomsel untuk memberikan pengalaman digital yang lebih baik dan lebih terhubung bagi pelanggan.

Glotel Awards sendiri merupakan ajang penghargaan tahunan yang diselenggarakan oleh Telecoms.com, media terkemuka dari Inggris, yang mengapresiasi inovasi dan keberhasilan dalam industri telekomunikasi global.

Kategori Delighting the Customer memberikan penghargaan kepada produk, layanan, atau inisiatif yang mampu menghadirkan pengalaman pelanggan luar biasa dan memberikan dampak positif terhadap kepuasan pelanggan secara signifikan.

Derrick Heng menambahkan, “Pengakuan ini menjadi motivasi kami untuk terus berinovasi dan menghadirkan layanan yang lebih bermanfaat bagi seluruh pelanggan kami.”