Seketika.com, Jakarta – PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) meluncurkan program spesial edisi Ramadan 1446 H yang bertajuk ‘Berbagi dalam Perjalanan’. Program ini bertujuan untuk memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat Jakarta selama bulan suci Ramadan 2025.
Melalui program ini, Transjakarta menghadirkan tiga kegiatan utama yang tidak hanya mempererat hubungan dengan mitra, tetapi juga memperkaya pengalaman pelanggan dan masyarakat Jakarta.
Kegiatan-kegiatan tersebut meliputi Buka di Jalan, Berbagi di Halte, dan Ngabuburide di Bus Tingkat. Setiap kegiatan dirancang untuk meningkatkan nilai sosial tanpa membebani keuangan perusahaan.
Direktur Utama Transjakarta, Welfizon Yuza, mengungkapkan bahwa melalui program ini, Transjakarta tidak hanya menyediakan moda transportasi yang aman, terjangkau, dan nyaman, tetapi juga memberikan nilai tambah bagi pelanggan di bulan Ramadan.
“Dengan ‘Berbagi dalam Perjalanan’, kami berharap bisa terus berkolaborasi dengan mitra untuk memberikan layanan maksimal kepada pelanggan, serta menciptakan dampak sosial yang lebih besar di Jakarta,” ujar Welfizon Yuza pada Sabtu, 1 Maret 2025.