Scroll untuk baca Berita
Call Us banner 325x300
PemerintahanPeristiwaUMKM

Wabup Intan Nurul Hikmah Resmikan Bazar Ramadan untuk Dukung Produk Lokal dan UMKM

25
×

Wabup Intan Nurul Hikmah Resmikan Bazar Ramadan untuk Dukung Produk Lokal dan UMKM

Share this article
Wabup Intan Nurul Hikmah Resmikan Bazar Ramadan untuk Dukung Produk Lokal dan UMKM, foto:(tangerangkab)

“Acara ini juga merupakan wujud kebersamaan dan semangat berbagi dari para pelaku industri kecil menengah dan besar kepada masyarakat yang membutuhkan, khususnya menjelang hari raya,” ujar Wabup Intan.

Wabup Intan mengucapkan terima kasih kepada Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Tangerang (Disperindag) beserta seluruh pihak yang terlibat dalam pelaksanaan bazar ini.

Harapannya, kegiatan ini tidak hanya memberikan manfaat bagi masyarakat, tetapi juga bagi pelaku industri lokal yang turut berpartisipasi.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada Disperindag dan semua pihak yang terlibat dalam acara ini. Semoga acara ini bermanfaat bagi masyarakat dan juga bagi pelaku UMKM dan industri,” tambahnya.

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Tangerang, Resmiyati Marningsih, menjelaskan bahwa Bazar Ramadan ini melibatkan 38 pelaku industri kecil dan menengah yang menawarkan berbagai produk unggulan.