Scroll untuk baca Berita
Call Us banner 325x300
FashionPeristiwaUMKM

Wamenekraf Irene Apresiasi USS Yard Sale: Dukung UMKM dan Fesyen Lokal

78
×

Wamenekraf Irene Apresiasi USS Yard Sale: Dukung UMKM dan Fesyen Lokal

Share this article
Wamenekraf Irene Apresiasi USS Yard Sale Dukung UMKM dan Fesyen Lokal, foto:(ekraf)

“Dengan adanya USS Yard Sale, kami berharap dapat menciptakan lebih banyak lapangan kerja berkualitas di subsektor fesyen, khususnya bagi generasi muda yang memiliki potensi besar di bidang ini,” kata Wamenekraf Irene.

USS Yard Sale 2025 yang berlangsung sejak 21 Maret hingga 23 Maret 2025 ini berhasil menarik perhatian para anak muda yang ingin mengeksplorasi gaya hidup kontemporer dan budaya anak muda.

Wamenekraf Irene juga menambahkan harapan agar ekosistem UMKM dan brand lokal di Indonesia semakin berkembang dan menjadi lebih berkelanjutan.

“Kami berharap USS Yard Sale dapat memperkuat ekosistem UMKM dan brand lokal di Indonesia dan menciptakan lebih banyak peluang kerja dengan target 27 juta lapangan kerja dalam lima tahun ke depan,” ungkap Wamenekraf Irene, yang didampingi oleh Deputi Bidang Kreativitas Budaya dan Desain Kemenekraf, Yuke Sri Rahayu.

Dengan adanya acara seperti USS Yard Sale, diharapkan ekosistem ekonomi kreatif Indonesia, khususnya di sektor fesyen dan UMKM, dapat terus berkembang dan memberikan dampak positif yang besar bagi masyarakat.