Scroll untuk baca Berita
Call Us banner 325x300
BolaPeristiwa

Yang Berbeda di Laga PSS vs Persis: Laskar Samber Nyawa Menang Telak 1-4 di Stadion Jatidiri

22
×

Yang Berbeda di Laga PSS vs Persis: Laskar Samber Nyawa Menang Telak 1-4 di Stadion Jatidiri

Share this article
PSS vs Persis Laskar Samber Nyawa Menang Telak 1-4 di Stadion Jatidiri, foto:(ig/persisofficial)

Seketika.com, Jakarta – Laga seru antara PSS Sleman dan Persis Solo berlangsung pada Selasa, 11 Maret 2025, di Stadion Jatidiri, Semarang. Persis Solo, yang dikenal dengan julukan Laskar Samber Nyawa, keluar sebagai pemenang dengan skor meyakinkan 1-4.

PSS Sleman, yang bermain sebagai tuan rumah, langsung menekan sejak awal pertandingan. Mereka berhasil mencetak gol pertama pada menit ke-11 melalui sundulan Nicolau Dumitru yang memanfaatkan kemelut di depan gawang Persis.

Keunggulan 1-0 ini memberikan semangat bagi Super Elja untuk terus mendikte jalannya pertandingan.

Namun, Persis Solo tidak tinggal diam. Laskar Samber Nyawa memberikan reaksi cepat dan langsung menggempur pertahanan PSS.

Pada menit ke-19, mereka mendapatkan hadiah penalti setelah pemain PSS, Hamisi, melakukan handsball di dalam kotak terlarang.