Pilar juga menegaskan bahwa tenaga kesehatan terus melakukan pemantauan untuk memastikan kesehatan para petugas TPS dan pihak terkait tetap terjaga sepanjang proses Pemilu, mulai dari tahap sebelum pencoblosan hingga selesai.
“Dalam mengapresiasi dedikasi mereka, kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh tenaga kesehatan yang telah berperan aktif dalam memastikan kelancaran dan kesehatan dalam penyelenggaraan Pemilu,” tambahnya.
“Terima kasih kepada kawan-kawan tenaga kesehatan yang telah bekerja keras untuk memberikan pelayanan terbaik bagi para petugas TPS dan warga. Semoga Pemilu berlangsung lancar, aman, dan semua tetap sehat,” pungkasnya.
(tangerangselatankota.go.id)