ArtisMusik

‘First Vault’ Album Perdana dari Abih RV Resmi Dirilis

299
×

‘First Vault’ Album Perdana dari Abih RV Resmi Dirilis

Share this article

“Abih RV membawa nuansa nostalgia dalam karyanya dengan mengadopsi gaya rock era 90-an dan 2000-an”

Seketika.com, Jakarta –  Solois berbakat asal Malang, Abih RV, baru-baru ini merilis album perdana berjudul “First Vault.” Album ini tersedia dalam format digital, menampilkan kumpulan lagu pilihan yang mewakili karya-karya Abih selama 8 tahun terakhir.

Abih RV menggambarkan “First Vault” sebagai pembukaan kembali arsipnya yang berisi karya-karya lama yang telah dipoles ulang. Delapan lagu dalam album ini, masing-masing dengan judul “The Highway of Life,” “Need a Cowboy Like Me,” “Extrañar,” “Journey of Love,” “Ain’t Afraid to Tell You,” “I’m Gonna Fly,” “Adam’s Song,” dan “Shades of Blue,” mengusung tema percintaan dengan balutan nuansa rock yang kental.

“Ibarat membuka lagi ‘gudang’ arsip yang berisi karya-karya lama saya, kemudian saya bersihkan beberapa lagu yang perlu dipoles ulang. Dari situlah saya menamakan album ini ‘First Vault’ yang artinya brankas pertama,” kata Abih dalam keterangan tertulis yang diterima Seketika.com.

Menariknya, Abih RV membawa nuansa nostalgia dalam karyanya dengan mengadopsi gaya rock era 90-an dan 2000-an. Meskipun musik rock yang diusungnya tidak terlalu berat, Abih yakin bahwa unsur rock dalam “First Vault” akan dinikmati oleh berbagai kalangan.

Single pembuka album, “The Highway of Life,” mengandung semangat dan motivasi bagi pendengarnya. Lirik lagu ini mengingatkan kita bahwa melalui segala kesulitan dan kebosanan hidup, kita akan menemukan momen untuk merenung dan menghargai perjalanan kita, asalkan kita tidak berputus asa dan tetap fokus pada tujuan hidup.

Abih RV, yang sebelumnya dikenal sebagai gitaris yang aktif membagikan konten gitar di Instagram dan TikTok, mendedikasikan album ini sebagai langkah awalnya sebagai solois. Proses produksi “First Vault” dilakukan sepenuhnya olehnya sendiri, menunjukkan kematangan dalam dunia musik.

Leave a Reply