Scroll untuk baca Berita
Call Us banner 325x300
InstagramTeknologi

Instagram Menggebrak dengan Fitur Baru ‘Flipside’

360
×

Instagram Menggebrak dengan Fitur Baru ‘Flipside’

Share this article

“Menurut pantauan Seketika.com, beberapa pengguna di Indonesia telah dapat mencoba fitur Flipside”

Seketika.com, Jakarta – Instagram kembali membuat gebrakan dengan merilis fitur terbaru yang tengah ramai dibicarakan di internet: Fitur ‘Flipside’. Rumor mengenai fitur ini pertama kali muncul pada Desember 2023, ketika laporan dari Tech Crunch menyebut bahwa Instagram sedang mengembangkan fitur yang memungkinkan pengguna membuat akun baru dengan sifat yang lebih privat, mirip dengan konsep ‘Second Account’.

Perbedaannya dengan Second Account konvensional adalah bahwa Flipside dirancang untuk mempermudah pembuatan akun kedua tanpa perlu membuat akun baru secara terpisah. Pengguna hanya perlu memanfaatkan ikon berbentuk kunci pada antarmuka aplikasi Instagram. Setelah itu, mereka dapat memilih teman mana saja yang ingin dimasukkan ke dalam akun Flipside.

Fitur ini tampaknya bertujuan mengakomodir kebutuhan pengguna Instagram yang memiliki sisi kepribadian alternatif. Akun utama tetap terbuka untuk umum dengan postingan yang lebih terkurasi, sementara akun Flipside diciptakan khusus untuk orang-orang terdekat yang ingin menampilkan konten yang lebih ‘jujur’ atau personal.

Flipside menjadi solusi ideal bagi pengguna yang ingin membagikan konten khusus atau hobi tertentu melalui akun utama mereka, seperti karya visual, portofolio musik, atau konten perjalanan. Di sisi lain, akun Flipside memberikan kesempatan untuk berbagi konten yang lebih personal dan ditujukan khusus bagi teman dan keluarga dekat.

Menurut pantauan Seketika.com, beberapa pengguna di Indonesia telah dapat mencoba fitur Flipside. Namun, sepertinya masih memerlukan waktu beberapa saat sebelum fitur ini dapat diakses oleh semua pengguna, terutama mereka yang menggunakan perangkat Android.

Bagi yang ingin mengaktifkan fitur Flipside, berikut langkah-langkahnya:

Leave a Reply