“Sehingga tentunya eskalasi ancaman mulai dari masalah kemacetan, kemudian berbagai dinamika dinamika kegiatan masyarakat dan juga rekan rekan melihat dinamikan situasi politik yang ada,” tutur Kapolri.
Operasi pengamanan KTT ASEAN yang diberi nama Operasi Tribrata Jaya ini, telah dilaksanakan oleh Polri pada tanggal 1-8 September 2023. Total 6.182 personel dari Mabes Polri, Polda Metro Jaya, Polda Jabar, dan Polda Banten telah dilibatkan dalam operasi ini.
Sementara itu, TNI juga telah mengerahkan 13.158 personel dari Kodam Jaya, Paspampres, Koopsud, dan Satgas Bandara/Pelabuhan untuk memastikan keamanan selama acara penting ini berlangsung. (hum.polri)