KesehatanPemerintahan

Pekanbaru Tuan Rumah Rakernas LPM RI

357
×

Pekanbaru Tuan Rumah Rakernas LPM RI

Share this article

Dijelaskan dia, Pemkot Pekanbaru telah meluncurkan program kesehatan baru yang disebut Jaminan Kesehatan Pekanbaru Bertuah, atau Universal Health Coverage (UHC).

Program UHC ini, kata dia, akan memberikan warga Pekanbaru untuk mengakses layanan kesehatan secara gratis hanya dengan menggunakan Kartu Tanda Penduduk (KTP) mereka, melalui segmen peserta Pemda ke BPJS Kesehatan. lebih lanjut disampaikan, adapun masyarakat yang bisa mendapatkan layanan jaminan kesehatan Pekanbaru Bertuah ini yang pertama adalah harus warga Pekanbaru yang punya NIK online. Bagi yang belum bisa mendatangi Disdukcapil untuk mengurusnya.

Disampaikan Uun, program tersebut adalah bukti nyata dalam mensuport dan mendukung sepenuhnya program pemerintah pusat. Pihaknya telah membuat buku panduan terkait layanan apa saja yang ditanggung oleh program UHC. Brosur ini akan diperbanyak dan akan disampaikan ke masyarakat melalui camat lurah RT/RW dan juga Puskesmas.

“Jadi ketika warga sakit, cukup membawa KTP untuk berobat dan akan dilayani secara geratis saat berobat di layanan kesehatan yang ada di Pekanbaru. Tentu harapan kedepan dengan dilaunching ini bisa menjadi motivasi dan semangat warga Pekanbaru untuk nantinya bersama berjalan dengan Pemko Pekanbaru,” tandasnya.(Kominfo9/RD3/pekanbaru.go)

Leave a Reply