“Pemerintah Kota Tangerang juga melaksanakan berbagai program untuk mendukung peningkatan kapasitas dan kualitas UMKM “
Seketika.com, Jakarta – Sekretaris Daerah Kota Tangerang, Herman Suwarman, memimpin Pelatihan Pengelolaan Usaha Ritel, Koperasi, dan UMKM Berbasis Kompetensi yang dihadiri oleh lebih dari 400 pelaku UMKM dari seluruh Kota Tangerang. Acara ini berlangsung di Ruang Al Amanah, Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, pada hari Senin (4/3).
Herman Suwarman menegaskan peran penting UMKM dalam pengembangan ekonomi, khususnya di Kota Tangerang.
Ini terutama karena UMKM memberikan kontribusi besar dalam penyerapan tenaga kerja dan memerlukan modal investasi yang terjangkau.
“UMKM bisa fleksibel menyesuaikan dan menjawab kondisi pasar yang terus berubah,” kata Sekda saat membuka pelatihan yang berlangsung selama tiga hari, mulai tanggal 4 hingga 6 Maret 2024.
Namun, Herman juga mengungkapkan bahwa perkembangan UMKM belum sejalan dengan peningkatan kapasitas dan kualitas SDM yang terlibat dalam sektor ini.