Scroll untuk baca Berita
Call Us banner 325x300
Gaya HidupPeristiwa

Tips Memilih Hampers Akhir Tahun Sesuai Kepribadian Orang Tersayang

674
×

Tips Memilih Hampers Akhir Tahun Sesuai Kepribadian Orang Tersayang

Share this article
ilustrasi

“Dengan memilih hampers yang sesuai dengan karakter dan kegemaran orang tersayang, momen akhir tahun akan menjadi lebih berarti dan penuh kebahagiaan”

Seketika.com, Jakarta – Natal dan tahun baru selalu menjadi bulan yang penuh kebahagiaan dan kemeriahan, dan momen ini seringkali diakhiri dengan kegiatan berbagi. Tidak heran jika memberikan hampers atau hadiah di penghujung tahun menjadi pilihan yang populer untuk menyemarakkan suasana. Namun, tugas memilih hampers yang pas dan berkesan untuk orang-orang tersayang seringkali menjadi tantangan tersendiri.

Bagaimana caranya memilih hampers akhir tahun yang sesuai dengan kepribadian mereka yang spesial bagi kita? Berikut beberapa panduan yang dapat membantu:

1. Untuk Si Moviegoers: Jika orang tersayang adalah penyuka film atau series, berikanlah mereka hampers berupa pie crusty gurih dari Wicked Pies, cookies Pillowcake yang manis. Tambahkan juga snack dari Japfa untuk membuat suasana seperti menonton di bioskop sambil menikmati sistagor.

2. Si Paling Staycation: Temankan teman yang gemar staycation dengan hampers makanan dan minuman. Pilihlah susu Ultramilk, sale pisang, dan kerupuk pedas dari Kartika Sari yang dapat menemani mereka dalam waktu bersantai di rumah.

3. Geng Mabar: Buat teman-teman yang suka bermain game semakin asik dengan hampers berisi kukis dari Kunafe, Puffies Soes dari Kartika Sari, serta minuman lezat Nutrisari dan Hilo dari Nutrifood. Dijamin, mereka akan semakin bersemangat untuk naik peringkat!

Leave a Reply