Pemerintahan

Ulang Tahun Ke-78, Mahkamah Agung luncurkan lima aplikasi

360
×

Ulang Tahun Ke-78, Mahkamah Agung luncurkan lima aplikasi

Share this article

Orang nomor satu di Mahkamah Agung itu berharap dengan gerakan perubahan yang dilakukan secara bersama dan berkesinambungan maka kepercayaan publik kepada lembaga peradilan bisa pulih kembali.

Pada kesempatan yang sama, Ketua Mahkamah Agung menyatakan bahwa usia ke-78 ini merupakan momentum untuk mengevaluasi dan merefleksikan kembali apa saja yang telah kita lakukan serta apa rencana ke depan untuk memperbaiki segala kekurangan yang ada.

Sehari sebelumnya, masih dalam rangka merayakan hari jadi ke-78, Mahkamah Agung meluncurkan lima aplikasi. Lima aplikasi tersebut melengkapi aplikasi-aplikasi yang ada dalam memudahkan pelaksaan tugas aparatur peradilan dalam memberikan pelayanan yang transparan dan akuntabel kepada masyarakat di seluruh Indonesia.

“Dirgahayu ke-78 Mahkamah Agung Republik Indonesia, mari kita bersama tingkatkan integritas menuju badan peradilan Indonesia yang agung,” ucap Ketua Mahkamah Agung mengakhiri sambutannya.

Selesai upacara, Ketua Mahkamah Agung melakukan potong tumpeng sebagai tanda syukur terhadap semua nikmat yang telah Tuhan berikan kepada Mahkamah Agung. (azh/PN/Photo:Adr&Sno&Alf)

Leave a Reply